Laman

Minggu, 27 Maret 2011

Aku Bangga Indonesia

Kata pengantar

                Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan rahmat-Nya yang telah dilimpahkan kepada saya sehingga saya dapat menyusun dan menyelesaikan makalah ini. Makalah ini berkaitan dengan perkembangan perekonomian di Indonesia. Makalah ini saya susun sebagai tugas pembelajaran yang diberikan oleh dosen mata kuliah Perekonomian Indonesia yaitu Bpk. Aris Budi Setyawan. Makalah ini berjudul “ Aku Bangga Indonesia “
                Akhir kata saya harapkan semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca pada umumnya, dan penulis khususnya.

Bekasi, 27 Maret 2011

Fendy            
(Penulis)          

Kamis, 03 Maret 2011

Perekonomian Indonesia

Melihat perkembangan perekonomian Indonesia beberapa tahun terakhir ini yang terus meningkat membuat Indonesia mulai dipertimbangkan di perekonomian dunia. Pada tahun 2005, 2006, dan 2007 perekonomian Indonesia tumbuh cukup signifikan (rata-rata di atas 6%). Bahkan bila terus mengalami kenaikan yang signifikan Indonesia bisa saja menjadi salah satu raksasa ekonomi Indonesia. Tetapi untuk mencapai hal tersebut, perekonomian Indonesia masih memiliki banyak hambatan.